Tidak banyak yang kulakukan di hari kelimaku. Aku harus menaiki pesawat pagi jam 7 karena aku ada kelas siang hari itu. Untungnya aku mengambil penerbangan dari Barcelona, tidak seperti sewaktu berangkat dahulu yang menggunakan bandara Reus. Dengan kereta api, aku dapat mencapai bandara tepat waktu.
Bandara Barcelona cukup besar untuk ukuran di luar bandara ibukota. Penumpang antar terminal dihubungkan oleh bis antar terminal. Bis antar terminal yang disediakan cukup kecil, jadi selalu bersiap di antrian paling depan ketika bis akan tiba sehingga kalian mendapatkan kursi atau berisiko harus berdiri selama perjalanan antar terminal. Serta, ada banyak kasus pencopetan yang terjadi saat berdesakan. Jadi jika keadaan mengharuskan kalian untuk berdesakan di bis, selalu perhatikan barang bawaan dan tingkatkan kewaspadaan.
Pesawat yang saya tumpangi berangkat dari terminal 1. Terminal 1 cukup besar, namun ada papan arah (dan berbahasa Inggris!) yang menuntun saya menuju tempat-tempat yang ingin saya singgahi. Saya pun berhasil terbang dan mendarat di Rotterdam dan mengetik artikel ini sekarang :p.
Ada beberapa tips untuk berwisata di Barcelona:
- Selalu cari domisili di dekat pusat kota. Domisili di dekat pusat kota banyak yang berkualitas dan murah kok. Ditambah, dengan berada di tengah kota, kalian bisa berkeliling kota di malam hari kala perut keroncongan minta makan tiba-tiba hahaa. Berjalan-jalan pun lebih melegakan karena banyak yang bisa kalian lihat dengan berjalan kaki. Salah satu hostel yang saya rekomendasikan adalah Hostel Elkano.
- Berbincanglah dengan orang lokal dan pelajarilah budayanya. Perjalanan wisata akan lebih bermakna ketika Anda tidak hanya mendapatkan foto sebagai kenang-kenangan dari sebuah negara, namun juga pengetahuan tentang tempat tersebut. Ditambah lagi, orang lokal banyak mengetahui info-info unik dan menarik yang jarang diketahui oleh orang-orang. Terkadang, info itu adalah tempat berfoto sangat indah yang jarang orang temukan, ataupun tempat makan citarasa lokal yang sangat murah. Bisa juga tips beririt selama berplesir.
- Belilah Official Map of Barcelona seharga 1 Euro di pusat informasi. Selain membantu kita dalam bernavigasi di kota Barcelona, di dalam map tersebut terdapat kupon diskon yang dapat kita gunakan di bermacam tempat. Salah satunya adalah diskon 10% untuk tiket masuk Casa Batilo. Tiket Casa Batilo sendiri saja sudah 20 Euro, terbayang keuntungan yang didapat dengan membeli benda seharga 1 Euro, bukan?
- Untuk bepergian dalam kota, belilah tiket T-10 di stasiun. Tiket T-10 membuat kita dapat bepergian dengan seluruh moda transportasi (Metro, bis, dll) dalam kota dengan harga yang jauh lebih miring dibanding beli satuan. Satu tiket berharga 2 Euro, sementara T-10 yang setara 10 tiket harga berharga 9,45 Euro. Untuk pilihan zona, mungkin teman-teman punya preferensi lain, namun menurutku objek-objek wisata yang berada di zona 1 cukup untuk memuaskan dahaga wisata setidaknya selama 1 minggu.
- Beberapa tempat yang saya rekomendasikan selama berada di Barcelona adalah: La Rambla & Passeig de Gracia (untuk berbelanja :p), Segrada Familia, Casa Mila, dan Casa Batila (untuk mengapresiasi kaya Antoni Gaudi dan segala kompleksitas yang tidak dapat kita nalar dengan naluri orang awam), Barcelonetta & Montjuic (yang satu adalah pantai dan yang satunya adalah tempat di mana Olimpiade Barcelona 1992 diadakan)
Sekian, para pembaca. Sampai jumpa di artikel perjalanan lainnya! :D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Please leave your comment here. Thank you!